BANDUNG – Mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, menunjukkan dukungan penuhnya terhadap langkah politik istrinya, Atalia Praratya, yang dicalonkan sebagai anggota DPR RI dari Partai Golkar untuk bertarung di Daerah Pemilihan (Dapil) Jabar 1 yang meliputi Kota Bandung dan Kota Cimahi.
Namun, perkembangan terkini menunjukkan adanya perubahan arah politik Atalia, dimana Partai Golkar memberikan surat perintah kepadanya untuk maju sebagai calon Wali Kota pada Pilkada Bandung 2024.
Perubahan strategi ini, menurut Ridwan Kamil yang akrab disapa Emil, berdasarkan hasil survei yang telah dilakukan sebelumnya.
“Karena surveinya bagus, nanti diputuskan Februari. Bu Atalia tetap fokus di DPR dulu, setelah Februari nanti diputuskan,” ujar Emil saat ditemui di GOR C-Tra Arena, Kota Bandung, Kamis (23/11/2023).
Emil menegaskan dukungannya bagi istrinya, yang saat ini masih berfokus pada tugas-tugasnya sebagai anggota dewan.
“Ya, mendukung atuh yang pasti-pasti saja, DPR dulu saja,” katanya.
Selain Atalia, Partai Golkar juga telah menugaskan Edwin Sanjaya, Ketua Golkar Kota Bandung, untuk bertarung dalam Pilkada Bandung 2024. Keputusan ini merupakan bagian dari strategi Partai Golkar dalam menghadapi pilkada serentak tahun 2024.
Nama Atalia sendiri muncul dalam surat tugas DPP Partai Golkar yang diberikan kepada 1.117 bakal calon kepala daerah, termasuk di Jawa Barat.